Traveling to China Part 4 : Beijing (Day2)

Hari ini rute perjalanan kita kita adalah Great Wall Mutianyu, Summer Palace, National Aquatic dan Bird Nest.

Good Morning, Hostel yang kita tempati tidak menyediakan sarapan, dengan harga Rp 500,000 an permalam, tergolong standart harga hostel nurah, namun buat gw bukan yang paling murah sih. *yg murah dibawah 500rb xixi. 
Hostel ini mempunyai rekomendasi yang sangat bagus dari para traveler, hanya saja tidak tersedia sarapan, akan tetapi tidak menjadi masalah karena semalam kita banyak membeli snack2 di WFJ untuk sarapan pagi ini. 
Pagi ini kita sudah bangun lebih awal setelah tidur nyenyak semalam, karena hari ini ada beberapa tempat yang hendak kita kunjung. 
Pertama, Tembok Besar/Great Wall yang adalah icon negara ini dan kalau ke China bukan ke China jika kita tidak mengunjungi tempat ini, jadi tempat ini adalah tempat yang kudu harus dikunjungi. 
Untuk menuju great wall ada beberapa pintu masuk, sebenarnya yang paling terdekat adalah daerah Badaling, yg bisa dicapai dengan subway *katanya, akan tetapi *katanya, tempat ini paling ramai dan paling banyak dikunjungi baik para turis lokal maupun asing, gw dan suami memang pada dasarnya tidak begitu suka akan keramaian, karena jika terlalu ramai maka kita tidak dapat menikmati apapun, karena itulah akhirnya, kita lebih memutuskan untuk menuju Mutianyu.  Gate Mutianyu adalah gate yang berada di kota kecil namanya Huairou, jarak yang ditempuh dari Beijing sekitar 1 - 2 jam menuju tempat ini
Untuk menuju Mutianyu dapat ditempuh dengan berbagai cara, yaitu dari stasiun Donzhimen dengan menggunakan express bus menuju Huairou station dan nyambung lagi pake mini bus atau bisa naik tourist bus langsung dari Dongzhimen menuju gate Mutianyu. Akan tetapi setelah keliling2 mencari2 tourist busnya, tidak ketemu padahal petunjuk di catatan gw rasa lengkap, tapi tetep aja pada kenyataannya kadang suka berbeda, di stasiun Dongzhimen kita keluar dan sudah mencari2 dam tidak ketemu juga. 
Tidak patah semangat setelah keliling, kita melihat ada bis express no. 916, bapak supir atau kondekturnya bilang "mutianyu-mutianyu" dan lihat benar nomor 916, kita akhirnya menaiki bis ini. Kita harus ekstra hati2, nampaknya di sini kadang sama dengan stasiun barangsiang bogor * kadang suka menipu jurusan, bilangnya lewat padahal engga dan kita diturunin di suatu tempat entah dimana yang sudah kerja sama dengan org disana sehingga harga angkutan selanjutnya bisa digetok. *begitulah.
Baiklah jadi kita naik bus 916 ke Huairou. Setelah perjalanan 1.5 jam lewat toll dan sampailah di kota Huairou, namun niat sebelumnya turun di stasiun terakhir untuk naik minibus tapi si Supir berhenti di sebuah halte bis dan menyuruh kita turun disitu..*kena juga gw huh. 
Tadinya kita gak mau turun tapi si supir bus memaksa sambil berdiri dari kursinya dan karena tidak bisa bahasa lainnya, akhirnya dia dengan nanda tinggi "MUTIANYU" *Kejadian deh ama kita, karena udah dipaksa gitu dan diliatin semua penumpang bis, kan jadi kita malu *wkwk, kalau di indonesia gw ajak berantem tuh supir *sebel, akhirnya dengan kesal kita turun di halte bis itu .. *#$#Kam..et tuh supir hahaha. Benar saja kita di turunin di halte yang merupakan pangkalan taxi gelap gitu (udah kerja sama sama supir bis sepertinya) begitu turun dari bis, supir2 taxi ya sudah akhirnya pada nyamperin kita dan menawarkan jasanya. 
argghhh paling sebel nih kalo gini, akhirnya mau gak mau terpaksa gw keluarin jurus2 dari lautze, untuk tawar menawar dengan para supir taxi..mereka mematok 200 Yuan, gw yang sok tau menjawab, buu(dibaca pu), mei pan fa, meiyou cien, (ga ada uang), gw tawar aja Y100, eh malah pada ketawa dan diajak ngomong bahasa dewa, keukeh gw deal dengan harga segitu, mereka akhirnya turun ke 150 yuan, trus nekad gw ambil jalan tengah Y130 PP, *make sure itu PP/return.  Akhirnya ada bapak supir yang deal dengan harga segitu PP dan ditunggu sama dia 2 jam selama kita jalan2 di sana.
Sebenarnya memang harga taxi ini adalah harga PP dan ditunggu oeleh mereka selama 2 jam disana, dari halte ke gate mutianyu dan balik ke halte itu lagi untuk  balik ke Beijing naik bus 916 lagi.
Lagi Belajar rute

Ditaxi menuju mutianyu


Gw memastikan dan berkata ke Pak Supir, kalau gw mau ke gate yang ada tobbogan slinding and chair lift, ajib neranginnya pake bahasa tubuh tapi hebat juga nih pak supir ngarti maksud gw.
Ternyata, Jarak dari Halte tadi ke Gate Mutianyu itu lumayan jauh loh, masih 30 menitan lagi dengan jalan yang lancar oalaahhh,. bersyukur dan tidak nyesel juga deh, bayar Y130 PP karena jalannya sepi juga, dan pak supirnya juga ternyata orangnya baik, dia berusaha untuk kasih tahu dan menawarkan kepada kita, mau beli air minum ga? soalnya di GW water mahal (Pake bahasa tangan) kalau disini beli cuma 1 yuan, gw sih bilang oke pak boleh. Mampirlah kita di kios untuk beli air mineral dan teh tarik (teh tarik botolnya enak loh disini) akhirnya setelah 30 menit sampai juga di gerbang diantar sama pak supir yang baiknya sampai ke depan loketnya, dan saya bilang terima kasih dan pak sopir menunjuk untuk bertemu dia di tempat yang sama. 
Setelah beli 2 tiket masuk plus 2 ticket tobbogan slide dan Chair lift *Uhuyyy. Mommmmy, I am Finally here, menginjakan kaki gw di GW.
Pasar sebelum pintu masuk, bersih kann
Loket Mutianyu

Naik Chairlift ini kisah sendiri lagi karena untuk menaikinya, kita harus cepet2 untuk duduk di kursi yang sambil masih jalan itu *untung gw udah pernah nyobain naik ini sebelum tua xixi. 
Setelah naik dan duduk manis diatas chair lift, ternyata diatas itu dingin banget sampai menggigil dan gigi gw bergemeletuk dan seru banget karena bisa liat pemandangan dari atas tanpa pembatas apapun sambil angin dingin bertiup seakan menampar muka gw, Kalau ke tembok cina bulan oktober, jangan lupa bawa jaket. Untung saat itu gw berpakaian lengap jaket syal dan kupluk, suami gw yang biasa hidup di tempat dingin saja, sampai kedinginan apalagi gw, sesampainya diatas pemandangannya spektakuler dan aku kagum sama konstruksi jaman dulu, bisa ya ada orang yang membagun tembok sebesar seperti ini pada masa itu. 
Untuk naik tembok china ini banyak cara, kalau kalian mau sedikit ngirit bisa naik pakai kaki naik keatas, bisa ditemput dengan berjalan, tapi lumayan loh jalannya naik loh dan tingginya itu, masalahnya sesampai diatas kan kita masih jalan juga di tembok tersebut yang tempatnya naik dan turun. 
Cara kedua adalah Chair Lift dan Tobogan, kalau aku mending simpan tenaga kita untuk diatas dan naik kursi angkat/Chair Lift sajah, karena naik kursi angkat ini juga pengalamannya ngeri2 seru gitu gimana deh.
Dan cara ketiga yang khususnya bawa orang tua atau anak-anak lebih baik adalah naik cable car, kereta gantung seperti di ancol atau taman mini gitu, tapi menurut gw seru nya akan berkurang ahh. Cable car ini akan mengantar kita sampai di tempat yang yang lebih tinggi sih dari chair lift. hanya memang agak sedikit lebih ramai di area situ.

Mutianyu Gate


Chairlift nya




Tobbogan Slide


Berikut adalah Gambar2 kita di tembok









Setelah puas keliling2 siap untuk kembali, tidak sia2 kita ke sini dan malah pingin kembali lagi, diatas GW pemandangannya bagus, dan sepanjang tembok GW bersih banget dan ada juga beberapa PKL juga tapi udah teregistrasi, cuma siapa juga yang mau beli karena katanya mahal. 
Karena udara dingin rasa haus itu tidak ada, tapi kita harus minum juga karena bisa kena dehidrasi karena kita sudah beli airnya di kios tadi jadi lebih murah. 
Untuk Turun kita siap2 untuk naik Tobbogan Slide cuma dikasih liat gambar cara ngerem dan memperlambat dan membercepat laju kereta kaya becak gitu, posisinya di selangkangan kita. Asik, seneng banget gw akhirnya kesampaian juga gw naik kaya ginian, waktu disingapore pingin tapi cuma deket jaraknya gak seru dan mahal pulak, yang ini lebih seru dan asik. pokoke gak rugi deh seru banget. Siappp





Setelah Kembali ke pintu utama pak sopir taxi udah melambai2 ke kita. bye-bye Great Wall, I will be back some day. 
Kita diantar kembali di tempat dimana kita naik taxi tadi dan diberitahu sama si Sopir taxi untuk naik bis yang menuju ke Beijing, Ahh sukses juga akhirnya ke GW tanpa tour, lebih puas, dan pilihan dipaksa untuk naik taxi juga ok lah dari pada kita nyasar2 naik mini bus, si sopirnya juga baik.
Bis membawa kita ke Beijing kembali lagi ke stasiun Dongzhimen, perut udah berasa lapar nih, di stasiun dongzhimen ini ada sejenis foodcourt, kebetulan lagi lapar, tanpa mikir panjang kita makan di foodcourt tersebut. Buat kita yang non Muslim untuk makanan kita tidak ada masalah, karena kita bisa makan apa saja *kecuali kalajengking dan dimana saja, dan karena kita gak masalah makan dimana aja, dan menurut gw, makanan di sini enak2 juga, dan tidak seperti yang dibilang orang2 bahwa makanannya tak enak. 
Catatan di China banyak restoran yang menunya menu favorit adalah Pok alias Piggi. Untuk yang muslim memang agak repot juga, tapi pasti gw yakin banyak juga resto khusus untuk muslim, dan sorry gw gak bisa kasih tau dimana karena gak tau, untuk mie instan juga harus hati2 milihnya karena byk juga mie instan noodle cup yang ada babi nya.
Setelah kenyang makan perjalanan selanjutnya adalah ke Summer Palace. 
Summer Palace adalah sebuah bangunan tempat peristirahatan kaisar China dan istana ini konon katanya dibangun untuk permaisuri tercinyanya, jiaaahhh, sekeliling istana ini dibangun juga danau buatan. 
Menuju Summer Palace, dari stasiun Dongzhimen yang adalah merupakan stasiun terbesar, jadi untuk menuju summer palace kita dapat langsung ke menuju Line yang petunjuknya ada di itinerary. Di Beijing, untuk ke semua tempat2 wisatanya bisa kita tempuh dengan menggunakan subway maupun bus, yang harganya subway cuma 2 yuan dan bus cuma 1 yuan, murah yaaa. 
Masuk ke Summer Palace cuma bisa terkagum aja sih, semua indah, bersih, dan kuno, dan luasss. Selagi kita berkeliling, disini banyak banget rombongan tour group jadi agak ramai, karena kita tidak pergi dengan tour, biasanya kita lebih baik melipir dari mereka dan cari tempat lainnya yang bisa kita explore, kalau tour biasanya kita dibawa ke bangunan utamanya aja. (*kaya bebek di-angon xixixi ngikutin tour leadernya pake bendera). 
Apesnya setelah keliling2 Summer Palace dan cape, ketika kita mau keluar dan mencari pintu keluar kok gak nemu *Ajib, dimana tuh pintu keluar haiyaa, mana udah mulai gelap pula, berusaha bertanya, ternyata kata "exit" yang menurut gw umum, tapi gw hanya dapat jawaban "wo bu tong" (kaga ngarti) melulu, *ampun nyasar didalam istana kikiki, setelah keliling-keliking akhirnya ktemu juga pintu keluar ,tapi kaki udah mau copot rasanya arggghh. 
Menutup hari menuju Bird Nest Stadium dan National Aquatic center. Sebenernya badan kita sudah lelah dan kaki pada pegel karena double keliling untuk mencari pintu keluar di summer palace *malu-tutupmuka wkwk,  tapi sudah tanggung karena untuk ke tempat selanjutnya yaitu Bird Nest stadium dan National Aquatic Center itu sejalan dengan arah rute summer palace kembali ke hostel, akhirnya dengan sedikit letih lesu gw dan suami setelah dari sini kita mau mampir kesana, hanya untuk foto diluarnya aja *Busetdah, masalahnya, katanya kalau malam justru lebih bagus karena lampu2 nya warna warni. 
Walaupun lelah dari summer palace kita naik subway lagi menuju tempat ini. Sesampainya disana kita sudah puas keliling lagi dan foto2 dan badan udah mulai lelah sekali, terutama kaki ini.. sudah waktunya kembali ke hostel istirahat, dan besok mulai petualangan baru lagi.
Pintu Masuk Summer Palace
















Tour Group 














Udah cape tuh 


Kembali ke Hotel, sempat bertanya2 apakah kamar type hostel ini dibersihin tiap hari atau tidak yaa? soale pengalaman di Sing itu tidak dibersihkan, namun begitu sampai di kamar hostel, woaahhh kamar kita sudah bersih dan rapih and ughnn udah cape seharian di jalan untung sampai kamar, kamarnya udah bersih, mari kita tidur untuk besok kita mau explore Forbidden city uhuiii

The Cost for Today (Yuan) 
1. Subway To Dongzhimen - Y4 
2. Bus 916 (return) - Y48 
3. Taxi to Mutianyu - Y130 
4. Entrance GW (Include Chairlift and Tobbogan) - Y250
5. Lunch + water - Y62 
6. Subway to Summer Palace - Y4 
7. Summer Palace Entrance - Y60 
8. Boat Ride at Summer Palace - Y30 
9. Subway to Bird nest - Y4 
10. Subway to Hostel - Y4 
11. Dinner - Y91 
12. Total day 2 = Y688 


No comments:

Post a Comment