USA Trip Part 9 : Biaya & Penutup (Trip USA)

Berikut ini adalah rangkuman seluruh biaya yang kita keluarkan untuk trip kali ini. Gw share biaya ini untuk teman2 pembaca blog ini yang mau melakukan trip seperti ini agar bisa mengira-ngira berapa biaya yang akan dikeluarkan, semua biaya yang tertera dibawah ini adalah untuk kami berdua termasuk Oleh2 dan jajan, (Biaya Visa hanya khusus untuk gw), Gw mengerti tiap kita atau traveler memiliki model jalan2 yang berbeda2 jadi biaya2 disini bukan merupakan patokan baku dan pastinya akan berbeda dengan kebutuhan setiap orang bisa saja lebih murah atau lebih mahal dan amat sangat tergantung juga dengan nilai tukar rupiah terhadap dolar USA dan Yen Jpn. 
Waktu itu nilai tukar Usd adalah Usd. 13,500 - 14,000 dan Yen 121

Transport & Visa
  • Ana Air ekonomi promo PP  :  Rp.  26,609,800
  • Visa USA : Rp.    2,160,000
  • JPN Visa  : Rp.       365,000
  • Mega Bus (DC to Hampton, VA) : Rp. 1,154,078 ( Mahal krn peak season - Thanksgiving)
  • Greyhound Bus (Hampton to DC) : Rp. 858,521
  • Rental Mobil (Rental.com) : Rp. 4,713,293 (12 Hari )
Total Transport - Idr.35,861,692

Hotel/Penginapan :
  • Washington DC - Americana Hotel : Rp  2,874,285 (3 malam, Booked direct to Website Americana)
  • Altoona, PA – Microtel Inn & Suites : Rp. 1,361,268 (1 Malam, kecuali ini lgs datang *Dibayarin Mertua)
  • Niagara Falls - Aarya Hotel : Rp. 1,590,586 (2 Malam booked with  Agoda )
  • New Hampshire – Monica & Brian’s House : Rp. 2,422,161.- (3 Malam, Booked with Airbnb)
  • New York – Steven’s House Queens : Rp. 2,183,708.- (3 Malam, Booked with Airbnb)
  • Tokyo – Ryogoku View Hotel : Rp. 2,758,030 (3 Malam, booked with Agoda)
  • Kawaguchiko – Sawa Business Resort : Rp. 1,058,739.- ( 1 Malam, booked with Agoda).
Total Hotel - Idr. 14,248,777.- 

Nov 19 - 22,2017 : Washington DC

Day 1
  • Bus 5 A – Usd. 20
  • Smart trip card – Usd. 24
  • Dinner whole food Market – Usd. 28.60
  • Total hari 1 : Usd. 72.6
Day 2
  • Lunch – Usd. 41.03
  • Magnets & Balon (Oleh2 buat pribadi) - Usd. 10.23
  • Groceries (Snack & Dinner) - Usd. 10.87 
  • Total hari 2 : Usd. 62.13
Day 3
  • Tips cleaning service Hotel - Usd. 6
  • Isi kartu Smart Trip - Usd.10 
  • Lunch Johny Rocket (include Tips) – Usd. 33.66
  • Gelas kecil (Oleh2 buat koleksi pribadi) - Usd. 8
  • Dinner Foodcourt Pentagon City - Usd. 16.72
  • SIM Card T Mobile - Usd. 34
  • Snacks/Jajan - Usd. 15.77 
  • Total hari 3 : Usd. 124.15
Day 4
  • Tips cleaning service Hotel - Usd. 5
  • Beli Air minum & Sandwich untuk perjalanan - Usd. 15
  • Total Hari ke 4 : Usd. 20.-
Total Washington DC - Usd. 278.88 Eq Idr. 3,764,880.- (13500)


Nov 22 - 28,2017 : Virginia
Kami tidak terlalu banyak mengeluarkan uang selama di Virginia karena kita tinggal bersama mertua dan berpergian ke serangkaian acara thanks giving, namun ada beberapa yang kita beli di sini untuk oleh2 tentunya dan apa aja yang kita beli, gw akan share disini.
Oleh2 yang kita beli tidak terlalu banyak dan yang pasti tidak akan byk memakan tempat di dalam koper kami walaupun akhirnya tas lipat cadangan yang selalu kita bawa kemana2 sudah gw keluarkan. Oleh2 dari USA  buat gw tentunya adalah macam2 coklat Kisses dan Reese's dan gw beli juga legging untuk winter yang tetunya ukuran yang muat sama gw dan yang harganya lumayan murah di Walmart.

Day 5  - No Expenses

Day 6 - Walmart - legging dan snack2 Usd. 21.91

Day 7 
  • Smithfield Magnet -  Usd. 3
  • Coklat dan coke (Snacks) - Usd. 9.21
  • Total - Usd. 12.21
Day 8
  • Magnet Busch Garden - Usd. 13.67
  • Hotdog (Snacks) - Usd. 13
  • Total - Usd. 26.67
Day 9
  • Walmart (Oleh2) - Usd. 58.96
  • Cracker Barrel (Snack) - Usd. 5.30
  • Total Usd. 64.26
Total Expenses di Virginia - Usd. 125.05 Eq. Idr. 1,688,175.- (13500)

Nov 28 - Dec 10,2017 : Road Trip (Altoona, Niagara, New Hamp shire, NYC, Virginia)

Day 10 (Virginia - Altoona)
  • Gasoline & Snack - US$ 25
  • Dinner (Olive Garden) - US$. 50 (Include tips)
  • Dollar tree - US$. 4.12
  • Total - Usd, 79.12
Day 11 (Altoona - Niagara)
  • Gasoline - US$. 29
  • Oleh-oleh  Magnets - US$, 9.72
  • Walmart - US$ - 9.79
  • Celana & Kaos - US$. 10.38
  • Dinner (Niagara Fashion Outlet food court) - US$. 15.18
  • Total - Usd. 74.07
Day 12 (Niagara)
  • Parkir Niagara Falls – Usd. 10
  • Bus Trolley – USD 6
  • Dinner & Snack  – USD. 32.79
  • Tshirt – USD.5.1 
  • Total – USD. 53.89
Day 13 (Niagara-New Hampshire)
  • Gasoline - Usd. 28.72
  • Lunch Battleboro - Usd. 23
  • Dinner Vicketrs Pizza - Usd. 30
  • Total Hari ini - Usd. 81.72
Day 14 (New Hampshire)
  • Gasoline, Water, Snack - Usd. 36
  • Lunch Circle - Usd. 40
  • Total Hari ini - Usd. 76
Day 15 (New Hampshire)
  • Gasoline, Toll - Usd. 21
  • Lunch - Usd. 9
  • Tendercopr Farm - USD. 14
  • Magnets & Shot Glass - Usd. 8.42
  • Dinner Vicketrs Pizza - Usd. 26
  • Total Hari ini - Usd. 78.42
Day 16 (New Hampshire - NYC)
  • Gasoline 1 - Usd. 20
  • Lunch Panera - Usd.25,27
  • TJ Max - Usd. 32,12 .... Pssssst
  • Gasoline 2 - Usd. 20
  • Queens - Tissue & Water - Usd. 9
  • Queens - Dinner - Usd. 13.5
  • Total Usd. 119.89
Day 17 (NYC)
  • 2 Metro Card - Usd. 42
  • Jajan di Minimart - Usd. 5.25
  • Dinner Afgan Kebab - Usd. 23.5
  • Magnet (Oleh2) - Usd. 16
  • Total Biaya - Usd. 86.75
Day 18 (NYC)
  • Topup Metro Card - Usd.10
  • Breakfast - Usd. 13,61
  • Halal Guys - Kebab - Usd. 5
  • Mcd - Usd. 5.42
  • Jajan untuk besok perjalanan - Usd.19.82
  • Dinner Chinese Resto - Usd. 17.60
  • Total adalah - Usd. 71.45
Day 19 (NYC-Virginia)
  • Mcd Breakfast - Usd. 7
  • Walmart (Oleh2) - Usd. 37
  • Lunch (Subway) - Usd. 12
  • Total Adalah - Usd. 56
Day 20 (Virginia) - Last Gasoline Usd. 20

Day 21 (Virginia) - No Expenses

Day 22 (Virginia - Washington DC)
  • Milk Snack  - Usd. 3
  • Water - Usd. 5
Day 23 (DC - Chicago - Tokyo)
  • Airport Snack - Usd. 22
Total Road Trip adalah Usd. 827,31 - Eq Idr. 11,168,685.- (13500)

Hufffttt Puji Tuhan bukan mimpi ini pengeluaran terbesar selama hidup gw buat jalan2, kalau bukan berkat dari Tuhan gak bakal bisa Jalan, Mengucap Syukur Senantiasa..

Dec 11 - Dec 17,2017 : (USA-TOKYO)

Untuk Tokyo expenses Detail tidak bisa saya jabarkan, mungkin saya sudah lelah hehehe
Di Tokyo saya memembawa 10,000 Yen dari Jakarta dan mengambil tambahan lagi di ATM 10,000 Yen dan pengeluaran dengan kartu kredit sebesar 11,200 Yen

Total 5 Hari di Jepang sebesar 31,200 Yen atau Eq Rp. 3,896,500  (1 Yen = Idr. 125)

Biaya2 di Jepang yang agak mahal adalah biaya titip koper di tempat penitipan karena kita mau pergi ke Kawaguchiko menginap 1 malam dengan menggunakan bis dan tidak mungkin menenteng 2 koper kita yang besar yang isinya hanya baju kotor tapi hal ini lah yang membuat pengeluaran kita di Jepang sangat mahal terhitung biaya titip 2 koper dan 1 travel bag itu untuk 24 jam lebih sebesar hampir 400rb an rupiah*tepok jidat, maklumlah 3 minggu di USA pulang membawa koper berat. Kita tidak titip di loker yang ada di stasiun karena tempatnya terlalu kecil dan jika di hitung2 biayanya hampir sama juga. jadi lah kita mengambil keputusan menitip koper di dekat stasiun Shinjuku expressway bus terminal

Selesai sudah berbagi pengalaman selama trip ke USA ini, masih ada 1 post lagi mengenai review Hotel yang pernah kami tempati, alhasil benar juga target menulis perjalanan ini baru dapat gw selesaikan selama 1 tahun heee.
Demikian informasi yang saya bisa berikan, semoga berguna. Gbu










No comments:

Post a Comment